PANDEGLANG, BantenHeadline.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Pandeglang akan memasang wastafel di 35 kecamatan se-Kabupaten Pandeglang. Nantinya, setiap wastafel tersebut akan disimpan di ruang publik seperti di pasar, puskesmas dan ruang publik lainnya.
Saat ini, DPD Golkar baru menyiapkan 11 wastafel yang akan diletakkan di ruang publik di 10 kecamatan. Sisanya akan dipasang secara bertahap.
Ketua DPD Golkar Pandeglang, Gunawan menjelaskan, pemasangan fasilitas mencuci tangan itu merupakan upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.
Dia menilai saat ini kesadaran masyarakat untuk mencuci tangan mulai tumbuh. Sayangnya kesadaran itu belum didukung dengan fasilitas yang memadai.
“Jadi untuk masyarakat yang sering beraktivitas ke pasar nantinya bisa lebih aktif lagi cuci tangan kalau fasilitasnya ada. Makanya kami buatkan wastafel, apalagi kan di pasar sangat rentan sekali penyebaran Covid,-19 kalau tak diantisipasi,” kata Gunawan, Senin (13/4).
Dia menyebut, hari ini DPD Golkar akan memulai gerakkannya dengan memasang wastafel di 10 kecamatan, diantaranya Kecamatan Pandeglang, Cimanuk, Menes, Labuan, Panimbang, Munjul, Cikeusik, Cibaliung, Sumur, Sobang.
“Kami baru bisa menyelesaikan 11 wastafel, hari ini bakal langsung disimpan di ruang publik di 10 kecamatan. Nanti sisanya untuk kecamatan lain bertahap, karena membuatnya butuh waktu lama,” jelasnya.
Selain itu tambah Wawan, pihaknya telah bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Pandeglang, dalam melakukan gerakan penyemprotan disinfektan diberbagai ruang publik.
“Kami juga bekerjasama dengan PMI Pandeglang, melakukan penyemprotan disinfektan. Dan para pengurus juga khususnya yang menjabat dewan terus bergerak membagi-bagikan masker dan batuan lainnya,” tandas pria penyuka masakan Sunda itu. (Red-02).