LEBAK, BantenHeadline.com – Sebuah rumah di kawasan dataran tinggi di Kampung Cikatomas Desa Cikatomas Kecamatan Cilonggrang Kabupaten Lebak tertimbun longsor, Senin (05/12) sore. Tiga orang anggota keluarga tersebut meninggal dunia.
Data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak, korban yang meninggal bernama Mukhtar (54 tahun) dan istrinya Mintarsih (48 tahun) serta anaknya Rika (15 tahun). Sementara satu korban anaknya bernama Ali (20 tahun) meski selamat namun mengalami patah tulang.
Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Lebak, Madlias memaparkan longsor disebabkan hujan yang terus menerus sementara kondisi tanah perbukitan yang labil dan mudah bergeser.
“Longsornya tadi sekitar jam lima sore, rumahnya hancur tertimbun tanah. Korban sekarang sedang kami evakuasi” ujar Madlias kepada BantenHeadline.com di lokasi.
Selain di Desa Cikatomas, musibah tanah longsor juga terjadi di desa Ciakamunding Kecamatan Cilonggrang. Sedikitnya tujuh rumah rata dengan tanah. Beruntung longsor di desa ini tidak menimbulkan korban jiwa. (Red – 04).