PANDEGLANG, BantenHeadline.com – Kepolisian Resort Pandeglang tahun ini akan mulai merenovasi markas komandonya. Anggaran sebesar Rp23.4 miliar siap dikucurkan untuk memperkokoh Mapolres Pandeglang.
Kapolres Pandeglang, AKBP Indra Lutrianto Amstono mengatakan, hingga kini pihaknya masih melakukan pembahasan dengan Mapolda Banten. Sehingga belum diketahui jadwal pasti awal pembangunan.
Indra menjelaskan, pembahasan saat ini baru sampai penetapan lokasi. Karena sebelumnya, sempat mencuat usulan untuk membangun gadung baru di Cipacung, Kecamatan Kaduhejo. Namun akhirnya diputuskan untuk meneruskan bangunan yang sudah ada.
“Namun yang jelas, proyek tersebut akan dimulai tahun ini mengingat anggaran yang disediakan bersumber dari APBN Tahun Anggaran 2019,” kata Kapolres, Senin (28/1/2019).
Kapolres menjelaskan, renovasi gedung Mapolres Pandeglang dirasa mendesak. Mengingat keberadaannya kini mulai tidak representatif untuk melayani masyarakat. Apalagi sudah lama bangunan tersebut tidak direnovasi.
“Karena kurangnya sarana dan pra sarana yang dimiliki, akibatnya tahun lalu gagal masuk sebagai zona integrasi. Dengan kondisi kantor yang sangat terbatas ini tentu menjadi hambatan bagi kami untuk meraih itu. Padahal secara SDM dan personel sudah memadai,” keluh Indra.
Selain mendapat kucuran dana Rp23.4 miliar, Polres Pandeglang juga bakal disuplai dana sebesar Rp1.5 miliar dari Pemkab Pandeglang. Anggaran itu rencananya akan digunakan sebagai penunjang pembangunan gedung Satu Atap (Satap) yang melayani pelayanan publik.
“Ada tambahan Rp1.5 miliar dari Pemkab untuk pembuatan gedung Satu Atap. Di situ pelayanan publik terpusat dalam satu bangunan sehingga masyarakat bisa menikmati pelayanan dengan mudah. Seperti pembuatan SIM, SKCK, dan SPKT,” bebernya.
Indra meyakini dengan wacana pembangunan gedung tersebut, tentunya Polres Pandeglang akan meningkatkan pelayanan publik. Sehingga diharapkan tahun depan, Polres Pandeglang bisa ditetapkan sebagai kawasan zona integritas.
“Dengan pembangunan gedung tersebut, tentunya kami akan meningkatkan pelayanan publik,” tegasnya yakin. (Red-02)