KABUPATEN SERANG, BantenHeadline.com – Pemerintah Kabupaten Serang menyalurkan bantuan berupa 50 kaki dan tangan palsu kepada penyandang Tuna Daksa warga Kabupaten Serang. Bantuan tersebut bersumber dari dana sosial atau Corporate Social Responsibility (CSR) dari salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT Pertamina.
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah menjelaskan, bantuan kaki dan tangan palsu yang disalurkan Pemkab Serang dimulai sejak tahun 2017 kepada 40 penderita tuna daksa. Disusul pada tahun 2018 ini sebanyak 25 kaki dan tangan palsu dari CSR perusahaan otomotif merk Honda dan 50 kaki tangan palsu dari PT pertamina.
“Ya, tahun 2018 ini ada dua CSR bantuan kaki tangan palsu,” katanya saat pengukuran kaki dan tangan palsu di Pendopo Bupati, Selasa (15/5/2018).
Tatu menbambahkan, Pemkab Serang akan menganggarkan secara khusus untuk bantuan kaki dan tangan palsu sejenis, bila dinilai bantauan dari CSR tersebut tidak mencukupi permohonan bantuan dari masyarakat.
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Serang, Ahmad Saepudin menuturkan, bahwa Pemkab Serang juga menyalurkan bantuan pembinaan wirausaha para penyandang tuna daksa yang kurang mampu.
“Tentunya bantuan ini bertahap sesuai dengan APBD, mereka kami himbau untuk mendirikan usaha seperti usaha warung, berternak dan lainnya,” akunya. (Red-05).