PANDEGLANG, BantenHeadline.com – Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kabupaten Pandeglang mengungkapkan bahwa pada pekan ini, akan mulai memverifikasi berkas belasan pejabat yang mendaftar sebagai 3 kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Sejak proses pendaftaran ditutup pada Kamis (4/5) pekan lalu, sedikitnya ada 19 pejabat yang akan berebut menduduki kursi Kepala Dinas Kesehatan, Pertanian, dan Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DP2KB3A).
Kepala BKD Pandeglang, Ali Fahmi Sumanta mengatakan, pihaknya sedang menunggu kepulangan Pelaksana Jabatan Sekretaris (Pj Sekda) Pandeglang, Fery Hasanudin selaku Ketua Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat). Karena saat ini yang bersangkutan tengah menjalani dinas keluar daerah.
“Verifikasi diharapkan besok sudah bisa dimulai, artinya mana yang secara administrasi memenuhi syarat mana yang tidak. Kami menunggu Pak Pj Sekda, saat ini beliau masih di Jakarta. Kalau sudah ada besok, saya akan kejar untuk rapat agar menghasilkan keputusan. Jadi kami tidak mau menyikapi sepihak karena perlu hati-hati supaya tahapannya nyaman,” ujar Fahmi, Selasa (9/5).
Fahmi menyatakan, tahapan verifikasi diperkirakan hanya memakan waktu 1 hari. Setelah itu, hasilnya akan langsung dikirim ke Lembaga Administrasi Negara (LAN).
“Kemarin kita tutup dan mungkin besok baru akan rapat dengan Pj Sekda untuk melakukan verifikasi guna dikirimkan ke LAN. Saya optimalkan agar besok bisa dirapatkan, jadi nanti akan diverifikasi dan evaluasi secara tim,” imbuhnya. (Red-02).