LEBAK, BantenHeadline.com – Bupati Lebak Iti Octavia menegaskan, sudah saatnya para petani memanfaatkan teknologi Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) untuk kebutuhan produksi pertanian.
Menurutnya penggunaan teknologi PLTS merupakan solusi dari permasalahan yang kerap dikeluhkan petani, yang sebelumnya harus bergantung pada energi lsitrik atau bergantung dengan ketersediaan BBM untuk Mesin Diesel ketika akan mengoperasikan sejumlah alat pertanian.
Sepeti salah satunya adalah penggunaan pompa air bertenaga surya yang kini mulai digunakan sejumlah kelompok petani di Desa Pada Suka, Kecamatan Warung Gunung.
“Ini adalah solusi saat petani yang akan mengunakan pompa air tapi terkendala keterbatasan aliran listrik dari PLN, atau mau memakai mesin diesel tapi BBMnya tidak ada atau tidak terbeli,” ujar Iti Octavia saat berkunjung ke Kelompok Tani di desa tersebut, Senin (14/11).
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Lebak, Dede Supriatna menambahkan, sementara ini penggunaan pompa air bertenaga surya baru terpasang di dua kecamatan.
“Pompa air tenaga surya untuk mengairi sawah ini sekarang sudah ada di Kecamatan Malingping dan Kecamatan Warung Gunung. Kita berharap ini bisa menjadi contoh bagi kelompok tani yang lain, dan tak ada kekhawatiran lagi saat akan mengairi sawah di musim kemarau, tapi kemudian terkendaan aliran listrik dan keterdesiaan BBM,” papar Dede. (Red – 04).