PANDEGLANG, BantenHeadline.com – Bupati Pandeglang Irna Narulita membuka acara lomba bercerita bagi anak tingkat pelajar Sekolah Dasar (SD). Acara yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (Perpusda) Pandeglang ini digelar Rabu (28/3/2018). Acara yang digelar di halaman kantor Perpusda tersebut dengan diikuti oleh perwakilan pelajar dari 32 SD se-Kabupaten Pandeglang.
Dalam sambutannya Irna Narulita mengaku sangat mengapresiasi kegiatan ini. Terlebih dalam materi lomba para peserta diberi kebebasan membawakan cerita rakyat tradisional yang dapat menumbuhkan rasa bangga bagi anak akan budaya lokal.
“Tentunya untuk bisa bercerita mereka harus banyak membaca. Sekaligus mereka nantinya akan semakin mengenal cerita rakyat daerah juga memahami nilai budaya lokal. Ini juga bisa dijadikan moment untuk melahirkan para pemimpin cerdas,” kata Irna.
Irna menambahkan, lomba bercerita juga memberi kesempatan bagi anak didik untuk menyalurkan kreatifitasnya.
“Dengan mengikuti lomba bercerita seperti ini anak-anak kita dapat menambah pengalaman dan meningkatkan kemampuan dan potensi diri. Semoga nantinya akan lahir para generasi emas yang bisa membawa bangsa ini kearah yang lebih baik,” ujar Irna.
Sementara itu Kasi pemberdayaan gemar membaca Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Siti Septiana Miratunisa kepada wartawan menegaskan, bahwa salah satu tujuan lomba tersebut adalah mendorong para pelajar agar gemar membaca.
“Karena dengan semakin banyak membaca maka wawasan menjadi semakin luas,” ujar Siti.
Siti menambahkan, bahwa lomba bercerita tersebut juga akan dijadikan sebagai ajang seleksi peserta untuk dapat mengikuti ajang lomba sejenis ditingkat berikutnya.
“Nanti pemenangnya akan mewakili Kabupaten Pandeglang di ajang yang sama di tingkat Provinsi,” katanya.
Acara ini juga dihadiri anggota DPRD Provinsi Banten Siti Erna Erwan, Kepala Bagian Umum Setda Pandeglang Puji Widodo, Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Didit, serta para guru dan orang tua peserta lomba. (Red-02).