Irna Pantau Ujian, Pastikan UNBK SMA Lancar Meski Sudah Dikelola Provinsi

PANDEGLANG, BantenHeadline.com – Bupati Pandeglang, Irna Narulita meninjau secara langsung pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari pertama tingkat SMA di SMAN 2 Pandeglang, Senin (9/4).

Didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Olis Solihin dan Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD), Ali Fahmi Sumanta, Irna meninjau proses UNBK dari kelas ke kelas.

“(Pelaksanaannya) Aman lancar, unit komputer juga memadai. Semua murid sehat dan bisa menjalankan UNBK. Mereka sudah dibekali selama setahun. Saya pantau, mereka terlihat semangat,” katanya usai peninjauan.

Menurut Irna, kendati UNBK ini bukan lagi menjadi acuan kelulusan siswa, akan tetapi dirinya mengingatkan agar para peserta ujian tetap cermat dalam menjawab soal.

“Walaupun ujian kali ini tidak menentukan kelulusan, tetapi mereka sudah siap mengikuti UNBK. Saya ingatkan agar mereka lebih cermat mengisi jawabannya,” ucap bupati.

Irna berharap semua peserta UNBK bisa lulus dengan nilai terbaik dan melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Soalnya ibu tiga anak itu menilai, tidak cukup hanya dengan basic pendidikan SMA untuk bersaing dengan industri yang kompetitif.

“Kami berharap mereka bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Karena mengenyam pendidikan tidak cukup di SMA saja. Diera kompetitif dan kemajuan zaman seperti saat ini harus diikuti dengan akademisi yang lebih tinggi,” terang mantan anggota DPR RI itu.

Sementara itu, Kepala SMAN 2 Pandeglang, Lilis Lismunah mengaku sejauh ini tidak ditemui kendala berarti. Bahkan perihal arus listrik yang dikawatirkan akan bermasalah pun tidak dipersoalkan.

“Kami bersama pihak SMK dan SMA sudah tanda tangani MoU dengan PLN agar tidak melakukan Pemadaman selama pelaksanaan UNBK. Tahun ini kami juga tidak pakai genset. Jadi semoga lancar,” jelas Kepsek.

“Kami ada 373 siswa. Ada 4 ruang untuk UNBK yang dibagi dalam 3 sesi,” imbuh Lilis.

Selama 4 hari, 4.647 pelajar di Pandeglang akan menjalani UNBK. Mereka berasal dari 36 sekolah, yang terdiri atas 16 SMA Negeri dan 16 SMA Swasta. Mulai tahun ini, semua peserta didik tingkat SMA di Pandeglang sudah menerapkan ujian berbasis komputer.

Adapun jadwal mata pelajaran yang diujiankan, yakni Bahasa Indonesia pada hari Senin, 9 April. Ujian Matermatika sehari kemudian. Lalu disusul ujian Bahasa Inggris pada hari Kamis, 11 April.

Sedangkan hari terakhir UNBK, Kamis 12 April, mata pelajaran yang diujiankan sesuai dengan jurusan yang diujikan atau sesuai program studi yang diambil oleh peserta didik. (Red-02).

Exit mobile version