LEBAK, BantenHeadline.com – Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya menerima penghargaan Satyalancana Kebaktian Sosial (SLKS) dari Presiden Republik Indonesia. Penghargaan disematkan oleh Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita pada Kamis, (20/12/2018) dalam puncak peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN), di Lapangan Limboto Sport Center Provinsi Gorontalo.
Penghargaan di bidang kemanusiaan tersebut diberikan atas dedikasi Pemerintah Kabupaten Lebak dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat melalui sejumlah program sosial, diantaranya penanggulangan masalah sosial dengan menyediakan 1,2 hektar lahan pemakaman bagi orang terlantar, mengayomi keberadaan Yatim Piatu melalui yayasan Mulya Hati Insani, pendorong bedah rumah bagi warga miskin melalui iuran Korpri, pencetus pemasangan bendera di rumah ibu hamil, penggagas program Ujas (Undang Jemput Antar Selamat) bagi pasen miskin, perintis program Jamilah (Jaminan ibu hamil bermasalah).
Selain itu, Iti Octavia juga sebagai Pembina yayasan Bulan (Seribu hari kehidupan anak sejak dalam kandungan), Penggagas program 1 rumah 1 sarjana, pencetus perda wajib diniyah, magrib mengaji, dan zakat.
Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita dalam sambutannya mengatakan, Peringatan HKSN 2018 untuk mengejawantahkan makna yang terkandung di dalamnya, dan meneladani nilai-nilai kesetiakawanan sosial yang esensinya adalah kepekaan sosial yang diwujudkan dalam karakter peduli, berbagi dalam suasana penuh toleransi.
“Peringatan HKSN juga dapat dijadikan sebagai momen pemersatu bangsa dalam mengembangkan semangat kesetiakawanan sosial untuk mewujudkan program nasional Indonesia Sejahtera,” ujar Agus Gumiwang dalam sambutannya.
Usai menerima penghargaan, Iti Octavia menyatakan, bahwa Pemerintah Kabupaten Lebak memang sangat serius memperhatikan masalah sosial. Penghargaan yang diterima adalah berkat kerjasama semua pihak, baik itu jajaran pemerintahan dan seluruh masyarakat Kabupaten Lebak.
“Berbagai program yang telah kita laksanakan untuk kemaslahatan masyarakat, sebagai bentuk kepedulian Pemerintah dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat,” kata Iti.
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh lapisan masyarakat yang telah turut serta membantu dalam pembangunan Kabupaten Lebak khususnya dalam bidang sosial. (Red-04).