Waspada..! Di Lebak Sering Terjadi Aksi ‘Pecah Kaca Mobil’ Incar Uang Korban. Sekmat Cipanas Korban Berikutnya

Aksi pencurian bermodus Pecah Kaca Mobil kini semakin marak di Kabupaten Lebak. (Gambar : Ilustrasi - Net).

LEBAK, BantenHeadline.com – Aksi pencurian dengan cara memecahkan kaca mobil untuk mengincar harta atau barang berharga milik korban di dalam mobil, kini semakin marak terjadi di Kabupaten Lebak. Sekertaris Kecamatan (Sekmat) Cipanas, Kabupaten Lebak, Taufik Hidayat, kini menjadi korban berikutnya.

Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (10/11) siang hari, di Jl. Abdi Negara Rangkasbitung, Lebak, atau tepatnya di depan kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lebak.

Kepada BantenHeadline.com, korban mengaku baru saja mengambil uang sebesar Rp. 80 juta di Bank BNI. Saat meninggalkan bank menuju kantor KPU Lebak, ia sempat mencurigai dua orang berboncengan sepeda motor yang membututi mobilnya.

“Saya curiga ada motor ngebuntutin mobil saya. Dari situ saya berhati-hati karena saya bawa uang lumayan besar untuk honor petugas KPPS,” ujar Taufik Hidayat di kantor KPU Lebak beberapa menit setelah peristiwa tersebut.

Kecurigaannya terbukti, saat korban keluar dari kantor KPU Lebak setelah menyelesaikan tugasnya. Ia terkejut mendapati mobilnya, A 1705 PG yang terparkir di halaman kantor KPU, kaca mobilnya pecah.

“Untung tadi uangnya saya bawa masuk. Memang ‘kan mau diserahkan ke KPU, jadi uangnya selamat.. Cuma sekarang kaca mobilnya saja berantakan,” keluhnya.

Kanit Identifikasi Polres Lebak, Ipda Wahyu menyatakan, pihaknya kini masih melakukan penyelidikan dan sudah menemukan sidik jari pelaku.

“Kami langsung ke lokasi begitu korban melapor. Sampai saat ini masih dilakukan penyelidikan, tapi sidik jari yang kami curigai milik pelaku sudah kami dapat, “ ujarnya.

Menurut Ipda Wahyu, belum genap satu bulan ini sudah ada dua laporan korban kasus pencurian dengan modus ‘pecah kaca mobil’. (Red – 04).

Exit mobile version