Tak Dapat Rekom DPP Golkar, Airin Tetap Maju di Pilgub Banten

Sikap Tegas Golkar Banten

TANGERANG, BantenHeadline.com – Meski tidak mendapat rekomendasi untuk mencalonkan diri sebagai Bakal Calon (Balon) Gubernur Banten dari partainya sendiri, partai Golkar. Kader partai Golkar Banten, Airin Rachmi Diany bersikeras tetap maju dalam perhelatan Pilkada Banten 2024. Airin berpasangan dengan Ade Sumardi yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Banten.

Hal tersebut terungkap dalam acara penyerahan rekomendasi atau B1 KWK yang digelar PDI Perjuangan bagi pasangan Balon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi, di ICE BSD Hall 1 Tangerang, Minggu (25/8/2024).

Ketua DPD Banten Partai Golkar, Ratu Tatu Chasanah, memaparkan latar belakang atas sikap yang berlawanan dengan Ketua Umum Golkar itu.

“Kemarin malam saya bersama ibu Airin menghadap bapak Ketua Umum yang didampingi Sekretaris Umum. Kemudian Pak Ketum menyampaikan penyesalannya, bahwa dengan berat hati DPP tidak bisa memberikan rekomendasi kapada ibu Airin, dengan alasan demi keselamatan partai,” papar Tatu kepada wartawan seusai acara.

Meski begitu, dalam pertemuan Tatu memohon ijin agar Airin tetap maju di perhelatan Pilkada Banten 2024. Dengan tujuannya sama, yaitu demi keselamatan partai. Tatu juga menjelaskan bahwa sikap itu diambil atas ajakan PDI Perjuangan yang sudah menjalin komunikasi politik sejak lama.

“Beliau mengijinkan. Karena beliau juga sadar betul bahwa ini hak politik pribadi, hak politiknya bu Airin,” kata Tatu lagi.

Saat wartawan menanyakan apakah sikap politik ini sebagai pertanda Airin bakal pindah partai, Tatu menepis anggapan itu.

“Bukan soal pindah partai. Bu Airin ikut serta dengan PDI-P, di sini tidak membahas soal pindah partai. Karena PDI-P pun tidak ada kata-kata atau persyaratan mereka mengajak gabung bu Airin dengan syarat pindah partai,” tegas Tatu.

Tatu kemudian menegaskan, bahwa keputusan tetap majunya Airin pada Pilkada Banten 2024 ini merupakan keinginan keluarga, bukan atas nama DPD Golkar Banten.

Acara juga dikemas dengan deklarasi pasangan Balon Wali Kota-Wakil Wali Kota dan Balon Bupati-Wakil Bupati seBanten versi Partai Golkar Banten.

Yakni pasangan Balon Wali Kota-Wakil Wali Kota Serang Ratu Ria Maryana-Subadri Ushuludin, pasangan Balon Wali Kota-Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan, pasangan Balon Wali Kota-Wakil Wali Kota Cilegon Robinsar-Fajar Hadi Prabowo dan pasangan Balon Wali Kota-Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin-Maryono.

Kemudian deklarasi untuk pasangan Balon Bupati-Wakil Bupati Serang Andika Hazrumy-Nanang Supriyatna, pasangan Balon Bupati-Wakil Bupati Pandeglang Fitron Nur Ikhsan-Diana Jayabaya, pasangan Balon Bupati-Wakil Bupati Lebak Hasbi Asyidiki Jayabaya-Amir Hamzah dan  pasangan Balon Bupati-Wakil Bupati Tangerang Mad Romli-Irvansyah. (Red-03)

Exit mobile version